Satgas Preventif Gelar Patroli Rutin Cipta Kondisi Dalam Rangka Menyambut Pemilihan Bupati dan wakil Bupati kabupaten 2024
POLRES SAMBAS – Polda Kalbar | Satgas Preventif melalui personil yang melaksanakan Patroli Cipta Kondisi dalam rangka Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan Mantap Praja Kapuas 2024. Kamis(11/11/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberi rasa aman dengan cara mobiling ke tempat keramaian dengan menyambangi kantor-kantor penyelenggara pemilu dan objek vital mengantisipasi gangguan kamtibmas di kabupaten sambas menjelang pemilihan bupati dan wakil bupati kabupaten sambas 2024
Kegiatan patroli di mulai sekitar pukul 08.00 dari Mako polres Sambas menuju Kantor Bawaslu kabupaten sambas,gudang logistik KPU kabupaten Sambas objek vital,kantor KPU kabupaten sambas guna mengecek dan memonitoring rekan Anggota yang sedang melaksanakan piket pada saat itu.
Kegiatan ini pun berjalan dengan situasi aman dan terkendali,
para personil juga mengingatkan kepada rekan anggota piket jaga yang sedang bertugas untuk selalu siaga dan waspada terhadap lingkungan sekitarnya,agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, hal ini merupakan upaya dan komitmen Polres Sambas dalam mewujudkan kondisi pemilu yang damai dan aman di wilayah hukum polres Sambas terutama dalam menyambut pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Sambas 2024.
HUMAS POLRES SAMBAS