Polres sambas – Polda Kalbar – Polsek Teluk keramat – Bhabinkamtibmas merupakan garda terdepan dalam pelayanan, pelindung, dan pengayom terhadap masyarakat di wilayahnya. Tak hanya menjalankan tugas pokok sebagai Polisi pembina keamanan dan ketertiban di Desa binaannya, para Bhabinkamtibmas juga mendedikasikan dirinya kepada masyarakat dalam berbagai bentuk kegiatan sosial.
Salah satu wujud kepedulian Bhabinkamtibmas adalah dalam memberikan bantuan sosial kepada warga yang kurang mampu.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Keracut Polsek Teluk Keramat Polres Sambas Polda Kalbar, Bripka Suherman yang membagikan paket sembako dari Kapolda Kalbar untuk warga binaannya yang membutuhkan, Selasa, (05/03/2024).
Dengan menggunakan kendaraan patroli Polsek Teluk keramat , Bripka Suherman secara door to door membagikan langsung paket sembako, dimana bansos itu merupakan dari Bapak Kapolda Kalbar.
Kapolsek Teluk keramat Polres Sambas Iptu Dwi Hendy Winoto s, SH mengatakan bahwa bantuan berupa sembako ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu, “Semoga dengan kegiatan pemberian bantuan sembako dari bapak Kapolda kalbar ini bisa bermanfaat dan menjadi berkah, ” ucap Kapolsek Teluk keramat.
Lebih lanjut Kapolsek menyampaikan bahwa dalam sambang ke desa binaan, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan sosialisasi tentang Harkamtibmas.